LIVE Streaming RADIO SUARA KASIH

PASANG IKLAN DI SINI

Pasang Spot Iklan Slide:


Peringati Harkitnas, Pemkab Kupang Gelar Upacara dan Ragam Kegiatan Lainnya

 

Upacara peringatan Hari Kebangkitan Nasional ke-116 Tahun 2024 Kabupaten Kupang (Foto:Humas Kab. Kupang)

Radioswarakasih.id, OELAMASI - Pemerintah Kabupaten Kupang Menggelar Upacara dalam rangka memperingati Hari Kebangkitan Nasional pada Senin (20/05/2024), bertempat di Lapangan Kantor Bupati Kupang. Selain upacara, juga dilaksanakan pembukaan kegiatan Pertandingan Antar Kampung (Tarkam) tingkat Kabupaten Kupang.

Bertindak sebagai pembina upacara pada upacara Kebangkitan Nasional ke - 116 Tahun 2024, Penjabat Bupati Kupang Alexon Lumba sampaikan pidato Menteri Komunikasi dan Informatika RI, Budi Arie Setiadi.

Disampaikan bahwa Kebangkitan Nasional adalah penanda lahirnya zaman baru dan pencetus cara berpikir baru. Semangat Kebangkitan Nasional merumuskan Kemerdekaan sebagai wahana memperjuangkan kedaulatan dan kemuliaan manusia.

Bagi Budi Arie Setiadi, teknologi menjadi penanda zaman baru. Inovasi-inovasi teknologi telah mendorong perubahan kehidupan manusia secara revolusioner. Bonus demografi menunjukkan bagaimana 60% penduduk Indonesia dalam dua dekade ini menjadi tenaga usia produktif yang siap mengembangkan inovasi-inovasi baru, bagi kemajuan teknologi dan pertumbuhan ekonomi.

Transformasi digital dapat menciptakan lapangan kerja baru dan mendukung pertumbuhan ekonomi, serta meningkatkan produktivitas dan profitabilitas bisnis. Transformasi digital mampu meningkatkan akses terhadap berbagai teknologi untuk mitigasi dan adaptasi perubahan iklim.

"Kemajuan telah tertampang di depan mata. Titik inilah seluruh potensi sumber daya alam kita, bonus demografi kita, potensi transformasi digital kita, menjadi modal dasar menuju Indonesia Emas 2045. Mari kita rayakan Kebangkitan Nasional Kedua menuju Indonesia Emas,"kata Budi Arie Setiadi.

Setelah membacakan pidato dari Menteri Komunikasi dan Informatika RI, Penjabat Alexon Lumba kemudian menyampaikan beberapa hal penting kepada ASN Lingkup Pemkab Kupang bahwa akan diterapkan uji coba penggunaan daftar hadir berbasis online yang terintegrasi dengan Sistem Informasi Aparatur Sipil Negara (SIASN) Badan Kepegawaian Negara (BKN) melalui aplikasi presensi simpegnas di Instansi Pemkab Kupang mulai tanggal 1 Juni 2024.

Penjabat Bupati Kupang juga akan memberikan Keputusan Bupati tentang Pegawai Pemerintah Dengan Perjanjian Kerja (PPPK) secara simbolis kepada 1.314 orang PPPK Tahun 2023, dan Keputusan CPNS ikatan dinas dari Sekolah Tinggi Transportasi Darat sebanyak 2 orang.

"Ini baru langkah pertama, saya ingin P3K tingkatkan disiplin. Beri pelayanan yang terbaik dalam bertugas. Dan yang harus di ingat, ini tahun politik, P3K jangan terlibat politik praktis atau bekerja memihak kepada pasangan tertentu. Bila ada informasi demikian, akan ditindak sesuai aturan yang berlaku.Tak hanya itu, saya tekankan aktifitas jumat bersih setiap minggu tetap dilaksanakan. Ini salah satu rekomendasi untuk bayar TPP, "jelas Alexon.

Penjabat Alexon menambahkan bahwa pada kesempatan ini juga akan dimulai kegiatan pertandingan antar kampung (Tarkam) Tingkat Kabupaten Kupang. Untuk itu, ia ungkapkan selamat bertanding secara sportif bagi seluruh peserta sebagai bentuk dari rasa kesadaran akan persatuan dan kesatuan antar sesama anak bangsa.

Menandai dibukanya kegiatan Tarkam Tingkat Kabupaten Kupang, Sekretaris Deputi Pemberdayaan Pemuda Kemenpora, Haja Suryati menyampaikan arahannya bahwa program ini berdampak besar untuk meningkatkan potensi atlet-atlet di Kabupaten Kupang dan untuk kebugaran jasmani masyarakat.

"Melalui momen kebangkitan nasional, menjadi momen kebangkitan olahraga di Kabupaten Kupang. Jaga dan junjung sportifitas dan tingkatkan persudaraan.  Saya ingin agar Dispora Kabupaten Kupang mengidentifikasi, lihat potensi atlet yang bertanding untuk di kembangkan di tingkat,"kata Suryati.

Selain itu, Salah satu tenaga teknis PPPK dengan jabatan Penggerak Swadaya Masyarakat Ahli Pertama pada Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa, Nicky Hedewata yang ditemui usai upacara, menyatakan rasa syukurnya kepada Yang Maha Kuasa karena diberikan berkat lebih menjadi P3K.

"Tuhan begitu baik dalam hidup saya, menghantarkan saya sampai ke titik ini. Pengalaman kerja menjadi PTT di Pemkab Kupang sepuluh tahun lebih, dapat memotivasi diri bisa bekerja lebih baik sebagai P3K, yaitu memberikan pelayanan maksimal untuk daerah dan masyarakat Kabupaten Kupang. Bagi saya, untuk menjadi sukses, hal pertama yang harus dilakukan adalah mencintai pekerjaan itu sendiri,"ungkap ibu satu anak ini.

Acara dilanjutkan dengan pelepasan balon Tarkam Tahun 2024, dan pelepasan lari fun run 5 km, juga Hit Off Volly Putera oleh Pj.Bupati Alexon Lumba dan Sekretaris Deputi Kemenpora, Haja Suryati.

 

Penulis : Humas Kab. Kupang

Edit : Clarisa

Belum ada Komentar untuk "Peringati Harkitnas, Pemkab Kupang Gelar Upacara dan Ragam Kegiatan Lainnya"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel